Sabtu, 27 Juni 2015

Eggless No Knead Bread

Eggless No Knead Bread





Suka banget bikin roti, dalam seminggu hampir dua kali bikin roti. Tapi kadang muncul rasa males apalagi klu lengannya pas pegel tu. Untung dapat resep ini dari mba Anisatur Reihan. Sekali coba langsung cocok, karena adonan bisa dibuat pas malam hari dan paginya tinggal dioven aja.
 
Bahan-bahan:

120 ml susu cair
100 ml air
40 gram gula halus
300 gram tepung terigu protein sedang
4 gram garam halus
6 gram ragi instan
30 gram margarin cair
3 sdm madu
1 butir kuning telur
3 buah pisang raja
coklat meises secukupnya

Cara Buat:

> Larutkan gula dan garam ke dalam campuran susu cair dan air. Setelah larut taburkan ragi instan dan diamkan selama 5 menit. Aduk dengan sendok hingga larut.
> Masukkan campuran terigu yang sudah diayak, lalu aduk menggunakan spatula kayu hingga membentuk adonan yang kenyal.
> Masukkan margarin cair dan aduk hingga rata. Tekstur adonan akan menjadi basah dan lengket.
>Tutup wadah adonan dengan plastik wrap atau kain bersih. Diamkan selama 20 menit.
>Taburi tangan dengan tepung terigu. kempiskan adonan, cukup dengan menekan-nekan. Balik adonan bagian bawah dan bentuk membulat. Ulangi proses ini sebanyak 3X. Tutup kembali dengan plastik wrap atau kain dan simpan di dalam kulkas selama 6 jam atau semalaman.
> Siapkan loyang yang sudah dioles margarin tipis-tipis. Masukkan setengah adonan, kemudian letakkan dan tata potongan pisang di atasnya. Taburi dengan meises. Tutup kembali dengan sisa adonan, olesi permukaannya dengan madu. Diamkan terlebih dahulu selama 15 menit sebelum dipanggang.
> Oven selama kurang lebih 15 menit atau setengah matang. Keluarkan sebentar dan olesi dengan kuning telur. Lanjutkan mengoven kembali selama 15 menit atau sampai matang.

Adonan juga bisa dibentuk loh, walau adonan agak lengket. Tipsnya olesi tangan dengan tepung terigu agar adonan lebih mudah dibentuk.

Jumat, 26 Juni 2015

Martabak Telur Kriuk

Martabak Telur Kriuk





Apa sih yang paling enak waktu cuaca dingin seperti akhir-akhir ini selain minuman dan camilan yang hangat. Sesuatu yang bisa dimakan saat masih hangat, gurih dan kriukk, salah satu pilihannya adalah martabak telur. Cuman sayang kalau beli di abang martabak pas udah nyampe rumah sudah dingin. Mending bikin sendiri yukk. Habis matang bisa langsung disantap, ditambah cabe rawit atau cocolan saus sambal rasanya mantab banget. 

Bahan kulit:
200 gram tepung terigu protein tinggi
1/4 sdt garam halus
140 ml air
30 gram minyak goreng
500 ml minyak goreng untuk merendam adonan
minyak goreng secukupnya untuk menggoreng 

Bahan isi:
2 paha ayam, ambil dagingnya dan cincang (bisa diganti dengan daging sapi)
1/2 sdt garam
1/4 sdt gula pasir 
2 siung bawang putih dicincang
1/2 sdt bubuk kari
1/4 sdt merica halus
1/2 butir bawang bombay
100 ml air
sedikit minyak goreng untuk menumis
 
Cara buat kulit:
Campurkan tepung terigu dan garam dalam suatu wadah. Tuangi air sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai kalis. Kemudian tambahkan minyak goreng sedikit demi sedikit kemudian uleni sampai kalis. Tandanya adonan menjadi elastis dan tidak mudah robek.
Bagi adonan menjadi 4 bagian, kemudian rendam di dalam minyak goreng selama 2 jam. Sisihkan terlebih dahulu.

Cara buat isi:
Tumis bawang putih sampai harum kemudian masukkan bawang bombay dan daging cincang . Tambahkan air sampai daging empuk. Tambahkan bumbu lainnya seperti garam, gula dan merica. Koreksi rasanya sebelum diangkat dari api.

Cara menggoreng:
Siapkan terlebih dahulu 4 batang irisan daun bawang, 4 butir telur, garam halus dan garam halus.
Ambil 1/4 bagian adonan isi, tambahkan 2 sendok irisan daun bawang, 1 butir telur, sedikit merica bubuk dan garam halus, aduk rata.
Tiriskan satu bulatan adonan, letakkan dan tarik melebar pelan-pelan hingga tipis. Goreng melebar ke dalam wajan datar yang telah dipanaskan. Tambahkan campuran adonan isi ke bagian tengah kulit, kemudian lipat seperti amplop. Goreng dengan api kecil agar adonan matang hingga ke bagian dalam, sampai warnanya kecoklatan.
Agar lebih mudah adonan bisa dibentuk sebelum masuk ke wajan. Jadi lebarkan adonan kulit, kemudian tambahkan adonan isi dan lipat, baru digoreng.
Nah...silahkan pilih cara yang paling mudah ya. Mungkin agak repot saat pertama kali menggoreng karena adonan kulit cukup licin. Tapi asal ada niat pasti berhasil kok... Yukk cepat dicoba resepnya agar kita bisa menikmati kriuknya martabak telur setiap saat.

Rabu, 17 Juni 2015

Bolu Tape Keju

BOLU TAPE KEJU




Tape singkong adalah makanan murah meriah dan mudah didapatkan. Tapi bosen juga sih klu cuma dimakan gitu-gitu aja. Kolak tape atau tape goreng sudah bosen. Cobain ah dibikin bolu, kebetulan masih punya keju dan kismis.  

Resep Bolu Tape Keju:

Bahan:
6 butir telur
100 gr gula pasir
150gr tape singkong
10 gr sp
175 gr tepung terigu
1 sdt baking powder
100 gr margarin cair
100 gr keju parut
2 sdm kismis
2 sdm skm


Cara buat:
> ayak tepung dan baking powder, sisihkan
> siapkan loyang ukuran 22 cm, olesi dengan margarin dan taburi dengan tepung terigu
> campurkan tape singkong dan susu kental manis, kemudian haluskan. Serat singkong bagian tengah dibuang
> kocok telur, gula pasir, sp dengan mixer kecepatan tinggi sekitar 15 sampai dengan 20 menit. Sampai mengembang dan kental.
> tambahkan tepung terigu sedikit demi sedikit aduk dengan spatula, aduk balik
> tambahkan tape sedikit demi sedikit bergantian dengan margarin cair, aduk balik dengan menggunakan spatula
> tuang ke loyang, taburi dengan kismis dan keju parut
> masukkan ke oven yang sudah dipanaskan, kemudian panggang selama kurang lebih 45 menit atau sampai matang dan permukaannya
kecoklatan

Tekstur dari bolu dengan resep ini lembut dan cukup ringan, rasanya ga terlalu manis dan juga gurih dan segar karena adanya campuran keju dan kismis. Tipsnya sederhana, cukup gunakan tape singkong yang manis tapi belum terlalu berair. Selamat mencoba dijamin ketagihan deh... :D

Selasa, 16 Juni 2015

ROTI KENTANG

                                 ROTI KENTANG




Sarapan pagi enaknya pake menu yang praktis ya. Nah klu pas ada waktu luang, malam hari saya kadang bikin roti ini. Ga usah khawatir walaupun resepnya tanpa bread improver tapi roti tetep lembut sampai keesokan harinya. Roti kentang ini pas banget disajikan bareng minuman hangat.

Bahan:
200gr terigu cakra
100gr terigu segitiga biru
70gr gula pasir
10 gr susu bubuk
2 sdt ragi
 
Bahan2 diatas dicampur rata ya. Kemudian tambahkan bahan2 dibawah ini.
2 butir kuning telur
100 gr kentang kukus yg sudah dihaluskan
100 ml susu cair (menyesuaikan)
 
Uleni adonan sampai kalis. Kemudian tambahkan 1/2 sdt garam, 35 gr margarin. Teruskan menguleni sampai kalis dan elastis. Diamkan adonan sambil ditutup serbet selama 45 menit. Setelah itu kempiskan adonan dan bagi menjadi 16 bagian, diamkan 15 menit. Kempiskan lagi dan isi dengan selai coklat. Diamkan 30 menit. Olesi dg susu cair sebelum di oven ya. Panggang dg suhu 160 derajat celsius slm 15 menit. Setelah matang olesi dg margarin.


Sabtu, 13 Juni 2015

SPONGE CAKE "tanpa emulsifier"

SPONGE CAKE "tanpa emulsifier"


Lagi suka nguplek resep cake yang telurnya minimalis tapi tetep enak dan lembut. Sekaligus penasaran juga gimana caranya supaya tanpa emulsifier tapi cake tetep ngembang dan lembut. Buka beberapa resep dan akhirnya uji coba pertama lansung berhasil. Tekstur cakenya ringan dan lembut. Nih resep dan langkah-langkanya saya posting di bawah. Kalau  upload foto resep diatas menggunakan pasta strawberry, jadi berwarna kemerahan dan wangi buah. 
Bahan-bahan
4 butir telur
100 gram tepung terigu
100 gram gula pasir
50 gram margarin cair
1/2 sdt vanilli
 
Cara buat
Campur rata tepung terigu dan vanilla. Siapkan wadah agak besar diisi dengan air hangat. Masukkan telur dan gula pasir ke dalam wadah yang ukurannya lebih kecil dan masukkan ke dalam wadah yg berisi air hangat tadi. Kemudian kocok sampai mengembang dan kental dengan kecepatan tinggi. Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit dan aduk memakai spatula.
Ambil 2 sdm adonan masukkan ke dalam margarin leleh, aduk sampai rata. Kemudian masukkan kembali campuran ini ke dalam adonan dan aduk rata.
Klu suka bisa ditambahkan pasta untuk variasi aroma. Panggang menggunakan loyang diameter 20cm yang sudah dioles margarin dan dialasi kertas roti selama 30 menit.

Jumat, 12 Juni 2015

ROTI SISIR

                               ROTI SISIR



Waktu kecil sering bawa bekal makanan kalau ke sekolah. Dan....salah satu jajanan favorit adalah roti sisir. Masih inget banget bau wangi rotinya, manisnya dan lengket menteganya yang selalu bikin kangen. Ehh...ga sengaja dapat resepnya dari sobat G+ bunda Ghalie Leo. Akhirnya langsung deh eksekusi. Berikut posting ulang resepnya.

Resep Roti Sisir 

Water Roux
2 sdm munjung terigu cakra
8 sdm susu cair
Campur dan aduk rata lalu masak dengan api kecil hingga mengental dan jangan sampai menggumpal. Sisihkan dan dinginkan.

Bahan Biang
5 sdm air hangat
1 sdt gula pasir
1 sdt fermipan/ragi
Campur rata kemudian diamkan selama kurang lebih 10 menit, hingga berbuih.

Bahan Roti 
300gr terigu cakra
1 butir kuning telur
2 sdm munjung margarin
3 sdm gula pasir
10 sdm susu cair

Bahan Olesan 
3 sdm butter
3 sdm gula halus
Campur rata bahan diatas.

Cara Membuat
Campur terigu, gula pasir, kuning telur, margarin, aduk rata. Kemudian tambahkan biang dan water roux, aduk dan tuangi susu cair sedikit demi sedikit. Uleni hingga lembut dan kalis. Kemudian tutupi dengan kain lembab dan diamkan selama 1 jam. 
Setelah 1 jam adonan akan mengembang 2x lipat. Kempiskan adonan kemudian bagi menjadi 12 bagian, bulatkan dan diamkan kembali selama 10 menit.
Pipihkan setiap bulatan kemudian olesi kedua sisinya dengan bahan olesan. Siapkan loyang yang akan digunakan dengan dioles margarin dan taburi dengan tepung terigu. Tata adonan yang sudah dioles ke dalam loyang dengan posisi berdiri. Tutupi kembali dengan kain lembab dan diamkan selama 30 menit.
Sebelum dipanggang olesi permukaan roti dengan sisa bahan olesan, kemudian panggang selama 25 menit dengan suhu 180 derajat celcius. 




Cukup lama juga sih prosesnya. Tapi hasilnya cukup memuaskan. Tips pada pembuatan roti ini adalah adonan harus benar-benar kalis, ditandai apabila adonan ditarik melebar tidak akan sobek. Dan saat pemberian susu cair sebaiknya sedikit demi sedikit dan boleh dihentikan bila adonan sudah terasa cukup kalis. Silahkan dicoba resepnya ya..... Selamat menikmati roti buatan sendiri yang pastinya enak dan sehat.